BAB 1 PENGANTAR SISTEM INFORMASI BERBASIS KOMPUTER

BAB 1
PENGANTAR SISTEM INFORMASI BERBASIS KOMPUTER

Informasi adalah salah satu dari lima jenis utama sumber daya yang dapat dipakai oleh manajer. Semua sumber daya, termasuk informasi, dapat dikelola. Pengelolaan informasi semakin penting saat bisnis menjadi lebih kompleks dan kemampuan komputer berkembang.
Output komputer digunakan oleh para manajer, non manajer, dan orang-orang atau organisasi dalam lingkungan perusahaan. manajer terdapat pada semua tingkatan dan dalam semua area fungsional. Saat para manajer melaksanakan fungsi-fungsi mereka dan memainkan peran-peran mereka, mereka menambah keahlian komunikasi dan pemecahan masalah mereka dengan pengetahuan tentang komputer dan informasi.
Jenis-jenis utama Sumber Daya
Manajer mengelola lima jenis utama sumber daya :
·         Manusia
·         Material
·         Mesin ( termasuk fasilitas dan energi )
·         Uang
·         Informasi ( termasuk data )
Tugas manajer adalah mengelola sumber daya ini agar dapat digunakan dengan cara yang paling efektif.
Empat jenis sumber daya yang pertama memiliki wujud, mereka ada secara fisik dan dapat di sentuh atau biasa disebut sumber daya fisik. Jenis sumber daya yang kelima memiliki nilai dari apa yang diwakilinya, bukan dari bentuk wujudnya atau biasa disebut sumber daya konseptual. Dan para manajer menggunakan sumber daya konseptual untuk mengelola sumber daya fisik.
Fungsi- fungsi manajemen
1.      PLAN : Manajer Merencanakan apa yang mereka lakukan.
2.      ORGANIZE : Mereka mengorganisasikan untuk mencapai rencana tersebut.
3.      STAFF : Mereka menyusun staff organisasi mereka dengan sumber daya yang diperlukan.
4.      DIRECT  : Dengan sumber daya yang ada mereka mengarahkan untuk melaksanakan rencana.
5.     CONTROL : Akhirnya mereka mengendalikan sumber daya, menjaganya agar tetap beroperasi secara optimal.
Sistem adalah suatu integrasi elemen-elemen, yang semuanya bekerja menuju pada satu tujuan. Semua sistem meliputi 3 elemen utama : input, transformasi, dan output. Sebagian sistem dapat mengendalikan operasi mereka sendiri, dan disebut lingkaran tertutup ( closed-loop system ). Sistem lingkaran tertutup mencakup suatu mekanisme kontrol, tujuan dan lingkaran balik (feedback loop) di samping tiga elemen utama. Sistem yang tidak memiliki kemampuan pengendalian disebut sistem lingkaran terbuka (open-loop system). Semua sistem yang kita pelajari adalah sistem terbuka (open system), dalam arti mereka berhubungan dengan lingkungan mereka. Perusahaan adalah suatu contoh sistem terbuka dan sistem lingkaran tertutup.
Subsistem sebenarnya hanyalah system di dalam suatu system. ini berarti bahwa system berada pada lebih dari satu tingkat.
Supersistem, jika suatu system adalah bagian dari system yang lebih besar, system yang lebih besar itu adalah supersistem.
Status Bisnis, tanggung jawab utama manajer adalah memastikan bahwa perusahaan mencapai tujuannya. berbagai usaha di arahkan untuk membuat berbagai bagian perusahaan bekerjasama seperti seharusnya. Manajer adalah elemen pengendali dalam system, menjaga system itu agar terus  berjalan dan bergerak menuju tujuannya.
Sistem fisik dan sistem konseptual, Perusahaan bisnis adalah suatu sistem fisik. Ia terdiri dari sejumlah sumber daya fisik. Suatu sistem konseptual, sebaliknya adalah system yang menggunakan sumber daya konseptual, informasi, dan data untuk mewakili suatu sitem fisik. sistem konseptual umumnya ada sebagai citra mental dari pikiran manajer, sebagai angka-angka atau tulisan pada selembar kertas, atau dalam penyimpanan elektronik di media penyimpanan komputer.
Pentingnya suatu pandangan sistem
Suatu pandangan sistem (system view) melihat operasi bisnis sebagai sistem-sistem yang melekat dalam suatu lingkungan yang lebih luas. Ini adalah suatu cara pandang yang abstrak, tetapi bernilai potensial bagi manajer. Pandangan sistem ini :
1.   Mencegah manajer tersesat dalam kompleksitas struktur organisasi dan rincian pekerjaan.
2.   Menyadari perlunya memiliki tujuan-tujuan yang baik.
3.   Menekankan pentingnya kerjasama semua bagian dalam organisasi.
4.   Mengakui keterkaitan organisasi dengan lingkungannya,
5.  Memberikan penilaian yang tinggi pada informasi umpan balik yang hanya dapat dicapai dengan cara sistem lingkaran tertututp.
Terdapat perbedaan antara data dan informasi. Data mencakup fakta-fakta dan angka-angka yang relatif tidak berarti, yang di ubah menjadi informasi oleh suatu pengolah informasi. Informasi memiliki arti bagi pemakainya. Suatu pengolah informasi menyediakan informasi dalam bentuk lisan maupun tertulis. Informasi berasal dari sumber-sumber internal maupun lingkungan dan digunakan dalam membuat keputusan untuk memecahkan masalah.
Manajer membuat keputusan untuk memecahkan masalah, dan informasi digunakan dalam membuat keputsan. Informasi disajikan dalam bentuk lisan maupun tertulis oleh suatu pengolah informasi. Porsi komputer dalam pengolah informasi terdiri dari tiap area aplikasi yang berbasis komputer – SIA, SIM, DSS, OA, dan ES. kita menggunakan istilah sistem informasi berbasis komputer ( computer based information system ), atau CBIS untuk menggambarkan lima subsistem yang menggunakan komputer.
Perusahaan- perusahaan yang pertama menggunakan komputer menyadari perlunya membentuk unit-unit organisasional tersendiri yang terdiri dari para spesialis yang bertanggung jawab menerapkan sistem. Departemen pengolahan data mula-mula merupakan bagian dari fungsi keuangan dan dibawah pengarahan salah satu pejabat keuangan perusahaan, seperti controller. Praktek yang ada sekarang adalah membentuk bagian komputer sebagai kesatuan organisasional utama tersendiri, yang dipimpin oleh seorang wakil direktur.
Namun, pada akhir 1970-an dimulai suatu kecenderungan yang berpengaruh besar pada penggunaan komputer. kecenderungan ini adalah meningkatnya minat pemakai dalam mengembangkan aplikasi komputer mereka sendiri. Nama yang diberikan untuk situasi ini adalah end-user computing. End user sinonim dengan pemakai: ia menggunakan produk akhir sistem berbasis komputer. Jadi, end-user computing (EUC) adalah pengembangan seluruh atau sebagian sistem berbasis komputer oleh para pemakai.
Apa yang mendorong End-user computing ?
End-user Computing berkembang karena empat pengaruh.
·         Meningkatnya pengetahuan tentang komputer.
·         Antrian jasa informasi.
·         Perangkat keras yang murah.
·         Perangkat lunak jadi.
Peran spesialis informasi dalam End-User computing
Para pemakai tidak perlu bertanggung jawab penuhy dalam pengembangan sistem, tetapi mereka harus melakukan sebagian pengembangan sistem. Dalam banyak kasus, pemakai akan bekerja dengan para spesialis informasi bersama-sama mengembangkan sistem. Karena itu, EUC tidak berarti bahwa para spesialis informasi tidak dibutuhkan lagi. Sebaliknya, ini berarti bahwa para spesialis akan lebih banyak melaksanakan peran konsultasi dari pada sebelumnya.
Dalam beberapa hal, tiap subsistem dari CBIS menyerupai suatu organisme hidup lahir, bertumbuh, menjadi matang, berfungsi dan akhirnya mati. Proses evolusioner ini disebut siklus kehidupan sistem ( system life cycle – SLC ), dan terdiri dari tahap-tahap sebagai berikut :
§  Perencanaan
§  Analisis
§  Rancangan
§  Penerapan
§  Penggunaan
Siklus kehidupan dari suatu sistem berbasis komputer mungkin hanya berlangsung beberapa bulan, atau mungkin berlangsung beberapa tahun. SIM yang memproyeksi jumlah agen dan perekrut perusahaan asuransi telah digunakan sejak pertengahan 1980-an. Cepat atau lambat, sifat dinamis bisnis akan melampaui kemampuan sistem informasi, dan sistem itu harus diperbarui. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

BAB 7 PENDEKATAN SISTEM

BAB 3 PENGGUNAAN KOMPUTER DI PASAR INTERNASIONAL

Case study : Chapter 10 Amazon VS Walmart "Which Giant Will Dominate E-commerce ?"